Mengenai Saya

Foto saya
Sibolga, Sumatera Utara, Indonesia
Lembaga Pengembangan Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Daerah - LPPD Kota Sibolga

Selasa, 02 Desember 2008

HKBP Sibolga Kota Juara Umum

Setelah dilaksanakan kegiatan Pesparawi LPPD Kota Sibolga selama 7 (tujuh) hari berturut-turut mulai tanggal 24 s.d. 30 Nopember 2008, akhirnya Gereja HKBP Sibolga Kota yang dikomandani Torang Bintang, S.Si M.Si berhasil meraih Juara Umum setelah mengumpulkan 5 Medali Emas, masing-masing dari Paduan Suara Kaum Pria, Paduan Suara Kaum Perempuan, Paduan Suara Gabungan, Lomba Cepat Susun Ayat Alkitab Bhs. Indonesia dan Lomba Hafal Indah Nats Alkitab. Disamping itu HKBP Sibolga Kota berhasil meraih medali perak sebanyak 3 buah, Medali Perunggu 1 buah. Sedangkan Juara harapan-1 ada 2 buah, juara harapan-2 1 buah dan juara harapan 3, 1 buah. Sedangkan Gereja Katolik St. Theresia Sibolga berada di posisi kedua dengan perolehan medali emas sebanyak 4 buah, medali perak 2 buah, medali perunggu 2 buah, juara harapa-1, 1 buah, juara harapan-2 3 buah dan juara harapan 3 sebanyak 1 buah.
Pada Pesparawi kali ini GKI SUMUT menunjukkan prestasi yang luar biasa karena berada di poisisi ketiga dengan perolehan medali emas sebanyak 1 buah, perak 3 buah, perunggu 2 buah. Juara harapan-1, 1buah, harapan-2, 1 buah dan harapan-3 sebanyak 1 buah. GKI Sumut termasuk gereja yang relatif kecil dengan jemaat kurang lebih 300 kk mampu menunjukkan prestasi yang baik mengimbangi gereja-gereja  'besar' yang ada di Kota Sibolga. Tidak percuma memang bapak Pdt. A. Ompu Sunggu memberikan perhatian yang cukup besar buat GKI Sumut. Semoga gereja-gereja yang lain dapat mencontoh gereja ini, walaupun kecil namun dapat memberikan partisipasi yang cukup besar.
Untuk melihat juara-juara pada 21 bidang lomba, silahkan download di DaftarJuara.xls"> dan untuk melihat Rekapitulasi Perolehan Medali/Kejuaraan silahkan download PerolehanJuara.ppt">di sini
Pesparawi 2008 ditutup dengan resmi oleh Bapak Walikota Sibolga Drs. Sahat. P. Panggabean, MM pada hari Minggu tanggal 30 Nopember 2008 pkl 20.00 Wib di Aula Katolik Jl. Brigjend Katamso Sibolga. Pada acara Penutupan ini juga dilaksanakan pengukuhan pengurus LPPD Kota Sibolga Masa Bakti 2008 - 2011. Pengurus yang dikukuhkan antara lain: Ketua Umum, Marudut Situmorang, AP, MAP, Sekretaris Umum Drs. Liat Sinaga dan Bendahara Hartati Lusiana Butarbutar, S.Sos. Acara kemudian dirangkaikan dengan pengumuman peserta lomba sekaligus penyerahan tropi, piagam penghargaan dan uang pembinaan kepada masing-masing pemenang. Acara ini selain dihadiri oleh peserta lomba, juga dihadiri oleh SKPD Kota Sibolga dan Muspida Plus. Acara berakhir pukul 21.00 Wib.

Sabtu, 15 November 2008

Technical Meeting Paduan Suara dan Vocal Group

Pada hari Jumat, 14 Nopember 2008 telah dilaksanakan Technical Meeting untuk bidang lomba Paduan Suara dan Vocal Group di Aula Perkantoran Jl. Dr. F.L. Tobing No. 44 Sibolga mulai pukul 16.30 Wib. Technical meeting diawali dengan doa oleh Pak Pdt. A. Ompusunggu. Kemudian diarahkan oleh Sekretaris Panitia Drs. Liat Sinaga. Technical Meeting dipimpin langsung oleh Drs. Kondar Lumban Toruan selaku Koordinator Seksi Bidang Lomba.
Beberapa hal yang disampaikan dalam technical meeting adalah:
1. Kriteria Penilaian
2. Penetapan Nada Dasar Lagu
3. Perbaikan-perbaikan pada partitur lagu
4. dll
Setelah acara technical meeting selesai, peserta langsung mencabut no. undian peserta.
Berikut ini adalah Peserta Lomba berdasarkan Nomor Undi masing-masing.
A. Paduan Suara Tingkat SLTA
1. SMA Sw. Katolik
2. SMK Sw. Eka Satria
3. SMK Sw. HKBP Sibolga
4. SMA Negeri 2 Sibolga
5. SMK PGRI 4 Sibolga
6. SMK Negeri 1 Sibolga
7. SMA PGRI 14 Sibolga
8. SMA Sw. HKBP Sibolga
9. SMA Negeri 3 Sibolga
10. SMK Negeri 2 Sibolga
11. SMA Negeri 1 Sibolga
B. Paduan Suara Gabungan Dewasa
1. HKBP Sibolga Kota
2. Gereja Katolik St. Theresia
3. GBKP Pasir Bidang
4. GKPI Sibolga Julu
5. GKPI Aek Habil
6. GKPI Sibolga Kota
7. HKBP Sibolga Julu
8. HKBP Sibolga Sambas
9. HKBP Sibolga Baru
10. HKI Sibolga Kota
C. Paduan Suara Kaum Perempuan
1. HKBP Sibolga Kota
2. HKBP Sibolga Julu
3. Gereja Katolik St. Theresia
4. GKI Sumut
5. GKPI Sibolga Kota
6. HKBP Sibolga Sambas
D. Paduan Suara Kaum Pria
1. HKBP Sibola Kota
2. Gereja Katolik
3. GKPI Sibolga Kota
4. HKBP Pardomuan
5. GKPI Aek Habil
6. HKBP Sibolga Sambas
E. Vocal Group Pemuda
1. HKBP Sambas
2. BNKP Jl. Iyu
3. Gereja Katolik St. Theresia
4. GPI Sambas
5. GKPI Sibolga Kota
6. GKPI Aek Habil
7. HKBP Sibolga Kota
8. GKI Sumut
9. BKPN Parombunan
10. GMI Ketapang

Sabtu, 11 Oktober 2008

Daftar Nama dan Alamat Gereja di Kota Sibolga

Di Kota Sibolga saat ini ada 47 Gereja yang terdapftar pada Badan Koordinasi Antar Gereja (BKAG) Kota Sibolga. Daftar Nama dan Alamat Gereja Kota Sibolga, klik di sini.

Pesparawi 2008 Mengadakan Berbagai Lomba

Panitia Pesparawi LPPD Kota Sibolga akan melaksanakan kegiatan lomba baik antar gereja maupun antar SMA/SMK.
1. Pendaftaran Peserta dimulai pada tanggal 13 Oktober s.d. 14 Nopember 2008 setiap jam kerja.
2. Tempat pendaftaran:
a. Kantor Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga.
Jl. Dr. F.L. Tobing No. 44 Sibolga (Samping Polres Tapteng)
Hubungi : APRINA SINAGA, S.S. HP. 08126394482
b. Kantor Dinas Pendidikan.
Jl. Tuanku Dorong Hutagalung No. 4 Sibolga
Hubungi : Drs. RUDOLF BUTARBUTAR, M.Pd. HP. 081370433968
c. SMK Negeri 1 Sibolga
Jl. Dr. F.L. Tobing No. 33 Sibolga (Samping Rumah Dinas Walikota)
Hubungi: Drs. LIAT SINAGA. HP. 08116260017
2. Lomba akan dilaksanakan pada minggu ke-empat Nopember s.d. Minggu pertama Desember 2008. (Tanggal, waktu dan tempat ditentukan kemudian).

DAFTAR JENIS, DAN KATEGORI LOMBA ANTAR GEREJA SE-KOTA SIBOLGA
PADA PESPARAWI KOTA SIBOLGA 2008

A. ANTAR GEREJA
1. Paduan Suara
a. Kategori Gabungan Tingkat Dewasa
a) Lagu Wajib:
Terima Berkat Allah
b) Lagu Pilihan :
1. Doa Bapa Kami
2. Persembahanku
(1 kontingen, dengan personil 16 – 27 Org Termasuk Dirigen.
b. Kategori Pria (20 tahun ke atas)
a) Lagu Wajib:
Tidak Khawatir
b) Lagu Pilihan :
1. Gembala Baik Bersuling nan Merdu
2. Seluruh Umat Tuhan
(1 kontingen, dengan personil 16 – 27 Org Termasuk Dirigen.
c. Kategori Perempuan (20 thn ke atas)
a) Lagu Wajib:
Largo
b) Lagu Pilihan :
1. Yesusku Juruslamatku
2. Yesus Nahkhoda Agung
(1 kontingen, dengan personil 16 – 27 Org Termasuk Dirigen.

2. Vokal Group Muda-mudi
a) Lagu Wajib:
Kasih
b) Lagu Pilihan :
1. Jadikanlah Aku Setia
2. Jikalau Allah di pihak kita
(1 grup dengan personil 5 – 10 Org termasuk pemain musik.
Catatan: Nada dasar tidak diperbolehkan untuk diganti/diubah
3. Vocal Solo - Pakai Disket (Keyboard)
a. Sekolah Minggu – Putra. (10 - 12 thn)
Menyanyikan salah satu dari lagu :
1. Muzizat itu nyata. Voc. Nikita
2. Tiap Langkahku. Voc. Joy Tobing
3. Seribu Lilin. Voc. Nikita
Peserta Maksimum 2 orang
b. Sekolah Minggu – Putri. (10 – 12 thn)
Menyanyikan salah satu dari lagu:
1. Muzizat itu nyata. Voc. Nikita
2. Tiap Langkahku. Voc. Joy Tobing
3. Seribu Lilin. Voc. Nikita
Peserta Maksimum 2 orang
c. Remaja Putra (13 – 15 tahun)
Menyanikan salah satu dari lagu:
1. Janji-Mu sperti Fajar
Vocal. Franky Sihombing
2. Sentuh Hatiku.
Vocal. Maria Shandy
3. Sperti yang kau ingini
Vocal. Nikita
Peserta Maksimum 2 orang
c. Remaja Putri(13 – 15 tahun)
Menyanyikan salah satu dari lagu :
1. Janji-Mu sperti Fajar
Vocal. Franky Sihombing
2. Sentuh Hatiku.
Vocal. Maria Shandy
3. Sperti yang kau ingini
Vocal. Nikita
Peserta Maksimum 2 orang
e. Bapak (Sudah menikah)
Menyanyikan salah satu dari lagu :
1. Syukur. Voc. Joy Tobing
2. Jangan Khawatir.
Vocal. Joy Tobing
3. Ombak dan Arus.
Vocal. Joy Tobing
Peserta Maksimum 2 orang
f. Ibu (Sudah menikah)
Menyanyikan salah satu dari lagu :
1. Syukur. Voc. Joy Tobing
2. Jangan Khawatir. Vocal. Joy Tobing
3. Ombak dan Arus. Vocal. Joy Tobing
Peserta Maksimum 2 orang

4. Lomba Cerdas Tangkas Alkitab (LCTA)
a. Remaja (13 – 15 thn)

Bahan :
- Matius Pasal 5, 6, 7, 14, 15
- Roma Pasal 4, 5, 6
- Efesus Pasal 3, 4
- Wahyu Pasal 7, 16 3 Orang
Peserta 1 tim terdiri dari 3 org (Pa/pi)
b. Sekolah Minggu
Bahan :
- Kejadian Pasal 1, 2, 3
- Matius Pasal 2, 8, 9, 12, 13
- Lukas Pasal 2, 3, 22, 23, 24
Peserta 1 tim terdiri dari 3 org (Pa/pi)

5. Cepat Susun Ayat Alkitab (CSAA)
a. Sekolah Minggu – Aksara Batak
Bahan:
- Yohannes 1:1;
- Yohannes 3:16;
- 1 Musa 1:1;
- Mateus 5:4;
- Efesus 6:1;
- 1 Korintus 4 : 20
Peserta 1 tim terdiri dari 3 Orang (Pa/pi)
b. Sekolah Minggu – Bahasa Indonesia
Bahan:
- Efesus 4:26;
- Efesus 6:1;
- Filipi 4:13;
- Zefanya 2:3;
- Yohannes 3:16
Peserta 1 tim terdiri dari 3 Orang (pa/pi)

6. Lomba Cerita Alkitab (LCA)
Remaja (15 – 17 Tahun)
Materi (dipilih salah satu) :
- Musa membawa bangsa Israel keluar dari Mesir
- Pertempuran Daud melawan Goliat
- Iman Yang teruji (Abraham dan Ishak)
- Perjalanan ke Damsyik (Rasul Paulus)
Peserta 1 orang (pa/pi)

7. Lomba Mewarnai Gambar Rohani (LMGR)
Balita
Bahan: Disediakan panitia pada saat lomba
Peserta maksimum 2 orang (pa/pi)

8. Lomba Hafal Indah Nats Alkitab (LHINA)
Remaja (15 – 17 thn)
Bahan:
- Mazmur 145:8 – 14
- Mazmur 150:1 – 6
- Mazmur 138:1 – 8
Peserta maksimum 2 orang (pa/pi)

9. Lomba Tempel Gambar Rohani (LTGR)
Sekolah Minggu (6 – 7 thn)
Bahan: Disediakan panitia pada saat lomba 2 orang (pa/pi)

10. Lomba Khotbah
Penetua Gereja – (Berbahasa Indonesia)
Bahan:
- Efesus 2 : 1 - 10
- 1 Petrus 3 : 8 – 12
- Roma 14 : 13 – 23
- Matius 13 : 31 – 35
- Roma 8 : 31 – 39 (dipilih salah satu)
Intisari khotbah diketik di kertas kwarto
dan diserahkan kepada panitia 3 hari sebelum acara lomba
Peserta 1 orang (pa/pi)

B. ANTAR SMA/SMK
Menyanyikan satu lagu yang berjudul:
Kesukaan dan kebahagiaan.
Jumlah Peserta : 22 - 35 orang termasuk Dirigen.

JADWAL TECHNICAL MEETING:

1. Paduan Suara dan Vocal Group
Jumat, 14 Nopember 2008
Pukul 16.00
Aula Perkantoran Pemko Sibolga,
Jl. Dr. F.L. Tobing No. 44 Sibolga
2. Vocal Solo – Karaoke 15 Nopember 2008
Sabtu, 15 Nopember 2008
Pukul 14.00
Aula Perkantoran Pemko Sibolga
Jl. Dr. F.L. Tobing No. 44 Sibolga
3. Lomba Cerdas Tangkas Alkitab
Cepat Susun Ayat Alkitab
Lomba Cerita Alkitab
Lomba Mewarnai Gambar Rohani
Lomba Hafal Indah Nats Alkitab
Lomba Tempel Gambar Rohani
Lomba Khotbah 15 Nopember 2008
Sabtu, 15 Nopember 2008
Pukul 16.00
Aula Perkantoran Pemko Sibolga
Jl. Dr. F.L. Tobing No. 44 Sibolga





Jumat, 03 Oktober 2008

Susunan Panitia Pesparawi 2008

Susunan Panitia Pesparawi Kota Sibolga Tahun 2008 silahkan download di.
PANITIA.doc

Daftar Nama Pengurus LPPD Kota Sibolga Periode 2008 - 2011

Untuk melihat Lampiran SK. Walikota Sibolga No. 452/200/Tahun 2008 tanggal 17 September 2008, silahkan download di sini:
Lampiran.doc

Pengurus LLPD 2008 - 2011 Terbentuk

Melalui Rapat Formateur yang dilaksanakan pada tanggal 10 September 2008 dibentuklah pengurus Lembaga Pengembangan Pesta Paduan Suara Gerejawi (PESPARAWI) Daerah (LPPD) Kota Sibolga periode 2008 - 2001. Oleh Walikota Sibolga, susunan Pengurus tersebut di SK-kan dengan Surat Keputusan Walikota Nomor 452/200/Tahun 2008. Kemudian pada tanggal 26 September 2008 di Aula Perkantoran PEMKO Sibolga Jl. Dr. F.L. Tobing No. 44 Sibolga Pengurus baru mengadakan rapat untuk menetapkan Panitia Pesparawi Kota Sibolga Tahun 2008. Pada kesempatan tersebut secara aklamasi dipilih Drs. Charli Sinambela sebagai Ketua Umum dan Drs. Liat Sinaga sebagai Sekretaris Umum. Sedangkan Bendahara terpilih Hartati L. Butar-butar, S.Sos. Pada kesempatan tersebut ditetapkan bidang-bidang yang akan diperlombakan sebagai berikut:
Paduan Suara (Gabungan Dewasa, Pria, Perempuan dan Tingkat SLTA)
Vocal Group Pemuda, Vocal Solo - Pakai disket pada keyboard,Lomba Cerdas Tangkas Alkitab, Cepat Susun Ayat Alkitab, Lomba Cerita Alkitab, Lomba Mewarnai Gambar Rohani, Lomba Hafal Indah Nats Alkitab, Lomba Tempel Gambar Rohani, Lomba Khotbah)
Direncanakan lomba akan dilaksanakan pada akhir November 2008 s.d. Minggu pertama Desember 2008.